da Dexteem Plus tablet | BorneoS.F
Real Street Assalult clothing
Home » » Dexteem Plus tablet

Dexteem Plus tablet

DEXTEEM PLUS tablet

 obat anti alergi dexteem plus

KOMPOSISI
Tiap tablet Defxteem Plus mengandung :
Dexchlorpheniramine Maleate                           2 mg
Dexamethasone Micronized                                          0,5 mg

INDIKASI
Dexteem plus berguna untuk mengatasi :
 Kasus alergi dimana diperlukan terapi dengan kortikosteroid.

DOSIS
Dewasa dan anak diatas 12 tahu : Dosis awal 1 tablet setiap 4 – 6 jam sehari sesudah makan dan sebelum tidur.

FARMAKOLOGI

Dexteem Plus merupakan kombinasi Dexchlorpheniramine Maleate dengan Dexamethasone yang mempunyai daya anti inflamasi antialergi dan antihistamin.
-         Dexchlorpheniramine Maleat merupakan suatu antihistamin yang bekerja dengan cara menghambat pelepasan histamine dan mediator mediator inflammatory yang lain dari mast cells dan basophil.
Sebagai antihistamin dapat bermanfaat untuk mengobati reaksi hipersensitifitas datau keadaan lain dimana terjadi pelepasan histamine endogen.
-         Dexamethasone merupakan suatu kortikosteroid yang bekerja dengan mempengaruhi kecepatan sintesis protein. Molekul hormone memasuki sel jaringan yang responsive melalui membrane plasma seceara difusi pasif, kemudian bereaksi dengan reseptor protein yang spesifik dalam sitopasma sel jaringan dan membentuk kompleks reseptor-steroid, kompleks ini mengalami perubahan konformasi, lalu bergerak menuju nucleus dan berikatan dengan kromatin. Ikatan ini menstimulasi transikripsi RNA da sintesis protein spesifik,. Induksi sintesis protein ini murpakan perantara efek fisiologik steroid.


KONTRAINDIKASI
-         Penderita yang hipersensitif terhadap komponaen dalam Dexteem Plus atau obat obat dengan struktur kimia serupa.
-         Bayi yang baru lahir dan premature
-         Penderita dengan infeksi jamur sistemik.
-         Penderita yang sedang megnalami terapi penghambat monoamine oksidase (MAO)
-         Penderita tukak lambung aktif, herpes simplex pada mata.


EFEK SAMPING
Seperti halnya kosrtikosteroid lainya a.i gangguan keseimbangan elektrollit, muskuloskeletas, optalmik, metabolic dan psikiatrik, dermatologic, endokrin dan saluran pencernaan.
Seperti halnya antihistamin lainya a.i. rasa kantuk yang ringan , mulut, hidung dan tenggorokan kering, retensi urinaria, gangguan gastrointestinal, sedasi, dizziness dan vertigo

PERINGATAN DAN PERHATIAN
-         Hati hati digunakan pada penderita glaucoma, riwayat tukak lambung yang aktif atau kronis, hipertensi, osteoporosis, miastenia gravis, epilepsy, payah jantung, penderita dengan riwayat ulcerative colitis, protatism
-         Bila diberikan pada penderita diabetes perlu penyesuaian dosis dari obat anti diabetic.
-         Dexamethasone dapat menambah napsu makan sehingga dapat menambah berat badan.
-         Hati hati bila digunakan pada penderita yang melakukan aktivitas yang memerlukan kewaspadaan, karena dapat menimbulkan rasa kantuk.
-         Pemakaian bersama alcohol, antidepresan trisiklik : berbiturat atau depresan  SSP lainya dapat mempotensiasi efek sedasi dari Dexteem Plus.
-         Tidak dianjurkan pemakaian paa wanita hamil dan menyusui karena keamananya belum diketahui dengan pasti.
-         Pada penggunaan jangka panjang hindari penghentian seceara tiba tiba.
-         Pemakaian obat ini dapat menekan gejala gejala klinis dari suatu penyakit

INTERAKSI OBAT
-         Pemakaian bersama antikoagulan dapat menaikkan atau menurunkan waktu protrombin
-         Dengan diuretic pendepresi kalium dapat meningkatkan resiko hypokalemia.
-         Pemakaian bersama sama dengan :
-         Rifampisin , karbamazepin, fenobarbital, fenitoin, primidon, aminoglutetimid, barbital, mepercepat metabolisme dari kortikosteroid (menurunkan efek)
-         Antidaibetik : antagonis terhadap efek hipoglikemik
-         Karbinoxolon : meningkatkan resiko hypokalemia
-         Pemakaian kortikosteroid dosis tinggi dengan fenoterol, pirbuterol, reproterol, rimiterol, ritodril, salbutamol dan terbutalin dalam dosis tinggi akan mengakibatkan resiko hipokalemi
-         Antihipertensi : antagonis terhadap efek hipotensi

CARA PENYIMPANAN

Simpan pada suhu di bawah 300C, terlindungi dari cahaya.

KEMASAN

Doos, berisi 10 strip @ 10 tablet
No Reg. DKL 9306409410A1


loading...

0 komentar :

Post a Comment