Manfaat Membasuh Wajah Ketika Wudu II
Wajah kita akan bercahaya, kaki kita akan bercahaya dan juga tangan kita.
Itulah kedasyatan wudhu. Dalam kehidupan sehari hari pun kita bisa melihat
wajah wajah orang yang selalu memelihara wudhunya. Mereka akan menampakkan
tubuh yang segar dan memancarkan jiwa yang damai.
“Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra.
katanya: Rasulullah Saw. Bersabda: Kamu merupakan orang yang bercahaya muka,
tangan dan kakinya pada Hari Kiamat karena kamu telah menyempurnakan wudhu
dengan baik maka barang siapa di antara kamu yang mampu melebihkan basuhan pada
muka, tangan dan kakinya hindaklah dia berbuat dimikian.” (HR. Bukhori,
Muslim, Nasa’i, Ibnu Majah, Ahmad dan Malik).
Hadis diatas menerangkan tentang keutamaan wudhu. Sebagaimana disebutkan dalam
hadis tersebut ‘daerah daerah’ yang terkena air wudhu: membasuh muka, tangan
dan kaki, kelak akan bercahaya di akhirat kelak. Makan apabila kita ingin
memanjangka cahayanya jalan yang harus ditempuh tak lain adalah kita harus
selalu menjaga wudhu kita.
Ada seseorang ulama dari Afrika di masjidil Haram, Subhanallah, walaupun
kulitnya tidak putih, tidak kuning tetapi ketika memandang wajahnya sejuk
sekali. Senyumnya begitu tulus meresap ke relung qolbu yang paling
dalam. Sungguh bagai disiram air sejuk yang menyegarkan di pagi hari. Itulah
wajah yang sering tersiramoleh air wudhu. Ada pula seorang ulama yang tubuhnya
mungil dan diberi karunia kelumpuhan sejak kecil. Ia tidak punya daya, duduknya
saja di atas kursi roda. Hanya kepalanya sajayang bergerak. Tetapi, saat
menatap wajah wajah terpancar kesejukan yang luar biasa. Padahal, beliau jauh
dari ketampanan wajah sebagaimana yang dianggap rupawan dalam versi manusia.
Tetapi ternyata dibalik kelumpuhannya itu beliau memendam ketentraman batin
yang begitu yang begitu dasyat tergambar saat kita memendang sejuknya pancaran
rona wajahnya.
Kecantikan terutama yang berhubungn dengan penampilan wajah merupakan sesuatu
yang diusahakan sesempurna mungkin. Bercak kulit yang sering terdapat pada
bagian tubuh, terutama wajah secara kosmetis memang sangat menggangu. Untuk itu
diperlukan perawatan seperlunya. Bercak kulit pada wajah dapat disebabkan
karena bekas jaringan parut yang telah sembuh, bekas jerawat (komedo) yang
biasanya berkelompok atau karena ganguan pigmentasi. Bercak kulit yang
disebabkan karena ganguan pigmentasi sering berhubungan dengan produksi Melanosit
Stimulating Hormon (MSH) yang merangsang melanosit. Melanosit merupakan sel
yang mengandung pigmen hitam melanin dan terdapat dalam jumlah besar antara
dermis dan epidermis kulit. Prolifersi sel melanosit disertai dengan fungsi
melanosit yang meningkat menyebabkan bercak hitam atau hiperpigmentasi.
Meskipun wajahnya cantik,
tetapi ada kurangnya jika apabila tidak pernah disiran dengan air wudhu . Sebab
wajah yang tidak pernah tersiram air wudhu kecantikannya tak tak akan bisa
bertahan lama. Namun sebaliknya wajah yang tersiran oleh air wudhu akan terus
memancarkan cahaya hingga kelak di yaumul qiyamah nanti. Inilah manfaat
membasuh wajah ketika wudu.
loading...
0 komentar :
Post a Comment